Bulutangkis Masih Didominasi Medan

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Kontingen Kota Medan masih terlalu tangguh di hari pertama cabor bulutangkis Pekan Olahraga Provinsi Sumatera Utara (Porprovsu) 2019. Dihelat dari pagi hingga malam, Minggu (23/6/19), hari pertama mempertandingkan kategori putra-putri.

Tim beregu putra-putri Medan tampil sangat superior. Menjadi tim unggulan, kontingen Medan sukses menang telak atas lawan-lawannya.

Di nomor beregu putra, Medan yang tergabung dalam pool B berhasil mengalahkan Binjai 5-0 di pertandingan pertama dan Batu Bara 5-0 di laga kedua.

Hasil serupa juga diraih beregu putri Medan. Tergabung di Pool C, Medan sukses menumbangkan Labura 5-0 dan Serdang Bedagai 5-0. Dengan kemenangan tersebut, tim beregu putra-putri Medan menguasai pucuk pimpinan klasemen grup masing-masing.

Pendamping tim bulutangkis Medan, Nurhayati mengaku bersyukur anak-anak asuhannya mampu menang di hari pertama.

“Meski masih ada sedikit eror dalam permainan, Alhamdulillah anak-anak mampu menang atas lawannya masing-masing hari ini. Insya Allah di laga terakhir penyisihan grup besok kita juga akan berupaya raih kemenangan,” katanya sembari menyebut beregu putra akan menghadapi tim Tebing Tinggi dan beregu putri melawan tim Asahan.

Sementara di pool A beregu putra, Deli Serdang tampil superior dengan sukses mengalahkan Padang Sidempuan 5-0 dan Labuhanbatu Utara 4-1. Sedangkan di pool D beregu putri, Tebing Tinggi juga sukses menang telak 5-0 atas Padang Sidempuan dan Binjai.

Technical Delegate cabor bulutangkis Porprovsu 2019, Rahmad mengatakan, selain menggelar pertandingan terakhir babak penyisihan grup, Senin (24/6) besok kategori beregu juga akan mempertandingkan partai semifinal.

“Insya Allah kalau semua lancar besok, final kategori beregu akan digelar Selasa (25/6),” tutupnya.

Hasil hari pertama cabor bulutangkis Porprovsu 2019 :

Beregu putra

Pool A

Labura 3-2 Asahan

Deli Serdang 5-0 Padang Sidempuan

Deli Serdang 4-1 Labura

Asahan 4-1 Padang Sidempuan

Pool B

Medan 5-0 Binjai

Tebing 5-0 Batubara

Medan 5-0 Batubara

Tebing 3-2 Binjai

Beregu putri

Pool C

Medan 5-0 Labura

Asahan 4-1 Serdang Bedagai

Medan 5-0 Serdang Bedagai

Labura 3-2 Asahan

Pool D

Tebing 5-0 Padang Sidempuan

Deli Serdang 3-2 Binjai

Tebing 5-0 Binjai

Deli Serdang 3-2 Padang Sidempuan. (jep)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -

Berita Pilihan

Dinilai Tak Kooperatif, Prabu Sumut Desak Menaker Evaluasi Deputi BPJS Ketenagakerjaan Sumbagut

mimbarumum.co.id - Dianggap tidak kooperatif terhadap kepentingan pekerja atau buruh, Persatuan Buruh (Prabu) Sumut meminta kepada Menteri Tenaga Kerja...