Budayakan Kepatuhan Masyarakat di Masa Pandemi Covid-19

spot_img

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Paslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Binjai Juliadi-Amir membagikan masker pada pengguna jalan di Tugu Binjai, kemarin. Pembagian masker tersebut juga dihadiri Kapolres Binjai AKBP Romadhoni.

Turut serta dalam rombongan Anggota DPR-RI Fraksi Golkar Dapil Sumut 3, Delia Pratiwi SH. Pembagian masker bertujuan untuk membudayakan kepatuhan masyarakat terhadap protokol kesehatan di masa pandemi Covid -19.

Baca Juga : Potensi Wisata Desa Bagot Penghasil Nira di Samosir 

Pembagian masker dilakukan di beberapa titik yakni di Polres Binjai, Tanah Lapang Merdeka, Pasar Tavip, Jalan Jenderal Sudirman dan Bundaran Tugu Juang.

- Advertisement -

Juliadi mengatakan, kegiatan bagi masker secara kebetulan bersamaan dengan acara Kapolres Binjai untuk membagikan masker kepada masyarakat.

“Jadi kegiatannya secara kebetulan saja,” sebut Juliadi didampingi Amir.

Dalam kesempatan tersebut AKBP Romadhoni Sutardjo mengatakan tujuan dilaksanakannya pembagian masker secara serentak bersama para pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Binjai adalah untuk memberikan sosialisasi terhadap masyarakat apabila keluar dari rumah agar tetap menggunakan masker.

“Dengan menggunakan masker kita dapat  sekaligus menjaga kesehatan serta mempedomani protokol kesehatan dalam rangka mencegah dan memutus rantai penyebaran Covid-19,” ujar Romadhoni.

Reporter : Burhan Sinulingga
Editor : Dody Ferdy

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Berita Pilihan

Kampanye di Kelurahan Damai, Zainuddin Purba Akan Tunaikan Janji Almarhum Juliadi

mimbarumum.co.id - Calon Wali Kota Binjai nomor urut 02 yang diusung Partai Golkar dan PKS, H. Zainuddin Purba, S.H.,...