mimbarumum.co.id – Badan Bantuan Hukum Advokasi Rakyat (BBHAR) PDI Perjuangan Kota Medan meminta agar Wali Kota Medan Bobby Nasution berterima kasih kepada Panda Nababan yang memberikan atensi khusus terhadap pogram kerja Pemerintah Kota (Pemko) Medan.
Panda Nababan yang merupakan tokoh nasional dan kader senior PDI Perjuangan menyempatkan diri menyumbangkan pemikirannya terhadap Pemko Medan, sehingga menjadi perhatian hingga menjadi isu nasional.
Demikian disampaikan Kepala BBHAR PDI Perjuangan Kota Medan Rion Aritonang, SH, MH yang menilai bahwa kepedulian Panda Nababan terhadap Ibu Kota Sumatera Utara, Kota Medan tak lekang oleh waktu kendati telah menjadi tokoh nasional.
“Bung Panda merupakan se-sepuh PDI Perjuangan jadi wajar jika memberikan saran ataupun kritikan terhadap kader PDI Perjuangan Bobby Nasution yang sedang diamanahkan menjadi Wali Kota Medan,” kata Rion Aritonang yang juga berprofesi sebagai advokat kepada Mimbar Umum, (4/7/2023).
Rion menuturkan, Bung Panda Nababan perlu diketahui bukan orang asing di Sumatera Utara, Kota Medan ini, jadi untuk oknum – oknum yang memberikan wejangan di media terhadap beliau, bisa mencari tahu dulu biografi beliau.
“Pak Panda itu mantan Ketua DPD PDI Perjuangan Sumatera Utara dan beliau juga mantan anggota DPR RI dari Dapil Sumut 1 meliputi, Kota Medan, Deliserang, Sergai dan Tebing Tinggi, jadi kepemahaman beliau tentang kemajuan dan cara memajukan Kota Medan tidak diragukan lagi,” ungkap Aritonang yang baru – baru ini sempat bertemu dengan Panda Nababan di acara PDI Perjuangan saat di Medan dan Jakarta.
Jadi hal yang wajar, tutur Rion, Panda Nababan seorang ayah atau seorang opung memberikan saran maupun kritikan kepada Wali Kota Medan Bobby Nasution yang dianggap sebagai anak ataupun cucu, diberikan pengertian agar berkontribusi menjadikan Kota Medan lebih maju lagi.
“Bobby Nasution punya potensi besar memajukan Kota Medan yang baru saja memperingati hari jadi ke – 433 tahun. Tidak cukup hanya program yang sedang berjalan, itu yang diharapkan Panda Nababan agar Bobby Nasution tidak cepat berpuas diri, faktanya masih ada beberapa program ataupun proyek yang gagal,” imbuhnya.
Pada beberapa kesempatan, ujar Rion Aritonang, kalau kita melihat sesi wawancara Panda Nababan di beberapa media nasional dalam pernyataannya, bahkan Bapak Presiden Joko Widodo meminta pendapat Panda Nababan terhadap sesuatu yang ingin diketahui.
“Bahkan Presiden Jokowi saja notabene pemimpin sebuah negara mertua dari Bobby Nasution masih ingin mengetahui sebuah pengetahuan yang keluar dari seorang Panda Nababan. Jadi saya rasa sudah sewajarnya Wali Kota Bobby Nasution berterima kasih kepada Panda Nababan, yang memperhatikan daerah yang di pimpin oleh kader PDI Perjuangan,” urainya.
Kita meminta juga, tegas Rion, kepada oknum – oknum yang sedang mencari muka kepada Wali Kota Medan Bobby Nasution dengan mengoreng isu nasehat Panda Nababan terhadap Bobby Nasution, agar lebih elegan jika ingin mendapatkan perhatian Bobby Nasution.
“Kepada oknum yang mau cari muka ke Bobby Nasution, sekiranya perhatikan kinerjanya jangan mengurusi hubungan antara orang tua dan anak, ataupun opung dengan cucu. Bagaimana pun Wali Kota Medan Bobby Nasution dikenal sebagai orang yang bijaksana baik dalam mengambil keputusan sebagai pimpinan daerah maupun sebagai kader junior PDI Perjuangan yang tentunya satu komando dan tegak lurus serta menghargai para seniornya,” pungkasnya.
Sebelumnya, politisi senior PDI Perjuangan Panda Nababan mengkritik Wali Kota Medan Bobby Nasution dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming dalam wawancara dengan media televisi.
“Ini masalahnya sederhana, majunya Gibran dan Bobby di Medan kita harus waspadai tendensi dinasti,” kata Panda Nababan.
Panda mengaku kecewa dengan kepemimpinan Bobby Nasution. Sebab selama menjabat sebagai Wali Kota Medan, Bobby tidak punya prestasi.
“Dianggap anaknya Presiden bisa begini. Saya aja terus terang kecewa dengan prestasi Bobby, belum kelihatan,” ucap Panda.
Menurut Panda tidak mudah menjadi seorang pemimpin apalagi dengan embel embel nama Presiden Jokowi di belakangnya. Karena itu, Panda mengingatkan agar Bobby dan Gibran Rakabuming harus membuktikan prestasinya.
“Ini yang saya mau warning kepada mereka (Gibran dan Bobby). Jadi seperti Wali Kota Medan saya sampaikan ke pak Jokowi. Tolong perhatikan prestasi Medan, dia mantunya bawa nama Jokowi. Begitu juga Gibran bawa nama Jokowi. Mereka harus lebih hebat lebih berprestasi,” jelas Nababan.
Reporter : Jepri Zebua