Begal Makin “Merajalela”, Legislator PKS : Aktifkan Pos Kamling dan Tindak Tegas Pelaku

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Aksi begal dan gerombolan geng motor dinilai semakin “merajalela” marak dalam dua pekan  belakangan ini di wilayah hukum Kota Medan, Binjai, dan Kabupaten Deli Serdang. Sehingga kepolisian didesak segera bertindak tegas terhadap terhadap para pelaku.

“Sudah banyak korbannya bahkan yang meninggal. Sungguh memprihatinkan kondisi saat ini,” ungkap Anggot DPRD Sumut dari daerah (Dapil) Sumut 12 meliputi Kota Binjai dan Kabupaten Langkat, Hendro Susanto dalam siaran persnya diterima wartawan di Medan, Senin (3/7/2023).

Hendro Susanto yang juga Legislator dari Fraksi PKS mengakui bahwa setiap harinya ada puluhan pesan masuk dari warga, minta tolong agar kiranya dewan berkoordinasi dengan pihak penegak hukum untuk memberikan rasa aman bagi warga.

“Seperti Senin siang ini, ada 8 warga yang wa saya loh, terkait adanya korban salah satu mahasiswa universitas di Sumut yang menjadi korban begal dengan kondisi memprihatinkan,”katanya.

“Tolong dong pak Polisi khususnya pak Kapoltabes Medan, pak Kapoldasu serta para Kapolsek, untuk menugaskan timnya melakukan razia secara massif dan menindak oknum pelaku begal. Kasihan ini warga Sumut yang sudah merasa tak aman, sebab mereka resah sekali,”tegas Hendro Susanto sebagai Legislator Muda Sumut.

Apalagi, lanjut Hendro Susanto, Polri baru beberapa hari  ulang tahun ke 77 dengan mengusung tema “Polri Presisi Untuk Negeri”. “Ayo dong pak Kapolda Sumut berserta pak Kapolres turun ke bawah, pimpin pasukannya untuk membasmi begal. Berikan rasa aman, rasa tenang dan keadilan pada warga Sumut, yakni tumpas begal, tumpas tempat judi dan bandar narkoba,”pesan Hendro Susanto sembari menyampaikan apresiasi dan selamat HUT Bhayangkara ke 77 tahun.

Hendro.Susanto juga menyampaikan keyakinannya Polri bisa, begitu juga Kapoldasu dan Kapolres jika dilakukan bersama-sama dengan melibatkan semua pihak termasuk Pangdam I BB, serta pihak lainnya.

Untuk itu Hendro mengimbau pada kepala daerah se Sumut, untuk mengaktifkan kembali Pos Kamling di desa, kelurahan, dan memastikan Satpol PP untuk berpatroli di jalan jalan yang rawan. “Kan bisa buat posko di lokasi yang diduga rawan begal,”kata Hendro dengan semangat.

Hendro Susanto juga mengajak pada masyarakat, untuk tidak melalui jalan atau rute yang rawan begal dan geng motor saat malam hari. “Ini demi keselamatan dan keamanan kita semua, hindari keluar rumah jika sudah larut malam buat warga Sumut,”katanya.

Reporter : Jamaluddin

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -

Berita Pilihan

Praktisi Hukum Minta Polisi Tangkap Pemilik Tempat Praktik Perjudian di Heaven Seven

mimbarumum.co.id - Praktisi hukum Kota Medan, Sumatera Utara Dr. Darmawan Yusuf, SH, SE, MPd, MH, CTLA, Med, meminta pihak...