Sabtu, Juni 29, 2024

Bawaslu : Kasus Hairos Water Park Bukan Domain Kami

Baca Juga

mimbarumum.co.id – Ketua Bawaslu Medan Payung Harahap menegaskan kasus Hairos Water Park yang melanggar protokol kesehatan bukanlah ranahnya untuk melakukan pengusutan.

“Kita tidak akan melakukan pengusutan. Karena itu domainnya gugus tugas dan kepolisian,” ujarnya, Minggu (4/10/2020).

Kata dia, Bawaslu hanya melakukan pengawasan dan penindakan apabila ada pelanggaran sehubungan kampanye. Sedangkan yang terjadi di Hairos menurutnya murni bisnis. Bukan kampanye.

General Manager Hairos Water Park Edy Syahputra yang sudah ditetapkan tersangka oleh Polrestabes Medan dikaitkan tim relawan pasangan Bobby-Aulia.

Edy Syahputra merupakan salah satu ketua relawan pemenangan Bobby-Aulia. Apalagi salah satu partai pengusung pasangan Akhyar-Salman meminta sikap Bawaslu Medan terkait viralnya video Hairos Water Park yang melanggar protokol kesehatan.

Baca Juga : Ketua MUI Sumut : Ulama Berkepentingan dalam Pilkada

Tentu saja Payung Harahap menertawakan wartawan yang mencoba mengonfirmasi yang mengaitkan perkara pidana dengan Pilkada.

Sekretaris Pemenangan Pasangan, Bobby-Aulia mengatakan kasus yang terjadi di Hairos tidak ada hubungannya dengan proses pemenangan. Edi dituntut pertanggungjawaban atas kerumunan orang di Hairos dalam kapasitasnya sebagai manajer lokasi rekreasi tersebut.

Edi sendiri sudah menyampaikan klarifikasi saat kasus ini pertama kali mencuat. Dia mengakui itu terjadi murni lantaran kelalaian pihaknya.

“Kita memberi diskon kepada pengunjung. Kita nggak menyangka ternyata jadi ramai dan menumpuk di salah satu wahana,” ungkapnya. (Rel)

Editor : Dody Ferdy

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Inke Maris & Associates Raih Penghargaan MAW Talk Awards 2024 sebagai Perusahaan PR Paling Berpengaruh di Indonesia

mimbarumum.co.id – Inke Maris & Associates (IM&A) Strategic Communications meraih penghargaan sebagai Perusahaan PR Paling Berpengaruh di Indonesia dalam...

Baca Artikel lainya