mimbarumum.co.id – Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Sumatera Utara (Sumut), Rudy Brando Hutabarat, resmi membuka rangkaian kegiatan Semarak Rupiah Ramadan dan Berkah Idulfitri (SERAMBI) 2025, Senin (3/3/2025).
Kegiatan ini akan berlangsung hingga 27 Maret 2025 dan merupakan hasil kolaborasi antara BI dengan perbankan di Sumut untuk menyediakan layanan penukaran uang Rupiah yang lancar dan merata.
Diungkapkannya, secara nasional, BI telah menyiapkan uang layak edar (ULE) senilai Rp180,9 triliun guna memenuhi kebutuhan masyarakat selama Ramadan dan Idulfitri.
“Selain itu, masyarakat juga didorong untuk memanfaatkan transaksi digital melalui mobile banking, internet banking, dan QRIS untuk kemudahan bertransaksi,” terangnya.
Kegiatan SERAMBI 2025 mengusung tema “Menjaga Rupiah di Bulan Penuh Berkah” dan telah diluncurkan secara nasional oleh Deputi Gubernur BI di Jakarta.
Di Sumatera Utara, KPwBI Sumut melaksanakan kegiatan ini dengan mengoptimalkan aplikasi Penukaran dan Tarik Uang Rupiah (PINTAR) untuk meningkatkan efisiensi dan kenyamanan masyarakat.
Masyarakat dapat melakukan penukaran uang Rupiah di lokasi strategis seperti rumah ibadah, tempat aktivitas keagamaan, dan kantor bank umum. Informasi lebih lanjut dapat diakses melalui aplikasi PINTAR di https://pintar.bi.go.id atau media sosial resmi Kantor Perwakilan BI Sumut.
Reporter : Siti Amelia
- Advertisement -