mimbarumum.co.id – Tim Kantor Staf Presiden melakukan kunjungan ke Kota Binjai. Yakni dalam rangka verifikasi lapangan tentang progres perkembangan uji coba aplikasi Elektronik Siap Nikah dan Hamil (Elsimil).Â
Menyambut tim, Wali Kota Binjai H. Amir Hamzah bersama Ketua TP PKK Kota Binjai Hj. Nurhayati Amir Hamzah; Wakil I Ketua TP PKK Kota Binjai Winda Widya Rizky Yunanda; bersama dengan OPD terkait lainnya.
Kepala Dinas PP dan KB Kota Binjai drg. Lilik Roesdawati menyatakan pelaksanaan uji coba aplikasi Elsimil ini masih hanya di tempat uji coba. Yaitu Kelurahan Suka Maju. Sedangkan penerapan di wilayah lainnya masih dalam proses persiapan.
“Progres pelaksanaan uji coba aplikasi Elsimil di Kota Binjai berjalan dengan baik dan lancar,” terangnya.
Kesiapan Faskes Pendamping
Jumlah Calon Pengantin (Catin) Wanita di Kelurahan Suka Maju setelah pelaksanaan uji coba aplikasi Elsimil sebanyak 8 orang. Di mana 5 orang telah melakukan skrining kesehatan dan terdaftar di aplikasi Elsimil.
Masih 3 orang Catin wanita belum terdaftar di Elsimil mengingat kesiapan faskes dan tim pendamping. Selanjutnya 5 orang yang telah di aplikasi Elsimil telah mendapatkan MMS (Multiple Micronutrient Supplement).
“Pada pelaksanaan uji coba aplikasi Elsimil ini, masih terkendala beberapa masalah. Seperti tidak semua Catin memiliki gadget; Tim Pendamping Keluarga (TPK) sudah terbentuk namun semua belum mahir. Dan belum semua faskes memiliki alat uji yang benar-benar valid,” ungkapnya.
Wali Kota Binjai Drs. H. Amir Hamzah, M.AP menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi atas kunjungan dari Tim Kantor Staf Presiden. Dirinya mengatakan memang masih banyak kekurangan-kekurangan dalam proses pelaksanaan aplikasi Elsimil ini.
“Pemerintah Kota Binjai akan melakukan upaya-upaya agar dapat mengatasi berbagai kendala. Sehingga aplikasi Elsimil ini ke depannya dapat diterapkan di seluruh wilayah Kota Binjai. Sehingga dapat menekan angka stunting tingkat nasional terkhususnya di Kota Binjai,” ujar wali kota.
Apresiasi
Tenaga Ahli Madya Bidang Pembangunan Manusia Kantor Staf Presiden Yenny Sucipto menyampaikan apresiasinya atas progres yang dicapai Pemerintah Kota Binjai. Beliau berharap Elsimil ini tidak hanya di satu wilayah saja. Tapi juga maju dan bisa laksanakan di seluruh wilayah lainnya di Kota Binjai.
“Hasil laporan ini bagi kami sudah cukup luar biasa. Ini menandakan bahwa ada progres yang kita dapat. Dan untuk permasalahan akan menjadi catatan kami yang akan kita cari solusinya. Sehingga tujuan Elsimil Kedepannya dapat tercapai,” pungkasnya.
Reporter : Burhan S
Editor : Siti Murni