Al-washliyah Launching Jum’at Makan Gratis

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Lembaga Amil Zakat (LAZ) Washliyah (Washal) meluncurkan program Jum’at Makan Gratis sebagai bentuk kepedulian dan kebersamaan terhadap sesama.

Kegiatan perdana telah dilakukan pada Jum’at (3/8/21) lalu di halaman Gedung Al-Washliyah Sumut di Medan.

Hadir pada momentum itu, Ketua Pengurus Wilayah (PW) Al Wasliyah Sumut Dr. Dedi Iskandar Batubara dan Dewan Pengawas Syariah LAZ Washal Dr. H. Milhan Yusuf, MA.

Ahmad Riyansyah ME, selaku Ketua LAZ Washal menyebutkan kegiatan yang akan dilaksanakan setiap hari Jum’at itu diharapkan mampu mendorong penguatan silaturahmi dengan umat.

- Advertisement -

“Semoga semakin erat silaturahim dan semakin terbuka hati masyarakat untuk bersedekah dan berzakat di Lembaga Amil Zakal Washliyah, ” ucapnya.

Prosesi peluncuran program Jum’at Makan Gratis tersebut diawali dengan santap bersama para tamu undangan yang dilanjutkan dengan pembagian paket makanan kepada masyarakat yang melintas di depan kantor ormas Islam itu.

Ketua Pengurus Wilayah (PW) Al Wasliyah Sumut Dr. Dedi Iskandar Batubara S.Sos., SH,. M.S.P pada kesempatan itu mengingatkan pengelola LAZ agar menjalankan prinsip transparansi.

“Prinsip transparansi akuntabilitas merupakan sesuatu yang mutlak karena orang menitipkan sebagian hartanya kepada LAZ Washal dengan harapan bahwa harta tersebut benar-benar dimaksimalkan bagi kepentingan umat,” ucapnya.

Dedi yang juga seorang anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI itu mengaku mendapatkan banyak apresiasi dari berbagai pihak sekaitan program yang baru diluncurkan tersebut.

Dia kembali mengingatkan para amil (pengelola zakat) agar bekerja maksimal dalam menjalankan amanah.

“Insha Allah dengan keikhlasan yang dilakukan akan berbuah baik bagi kepentingan umat,” ucapnya.

Sementara itu, Dr. H. Milhan Yusuf, MA. selaku Dewas memaparkan tentang potensi zakat yang sangat besar.

Potensi tersebut, katanya akan memberikan manfaat besar jika dikelola dengan baik. Antara lain dengan menganut asas transparansi.

Reporter : Masrin
Editor : Jafar Sidik

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -

Berita Pilihan

Tebar Kebaikan di Ramadan, Unimed Buka Puasa Bersama

mimbarumum.co.id - Universitas Negeri Medan setiap hari menggelar acara buka puasa bersama di masjid Baiturrahman Kampus Unimed.  Kegiatan buka puasa...