mimbarumum.co.id – Ketua DPW Partai Solidaritas Indonesia Sumatera Utara, H.M Nezar Djoeli, ST mengucapkan selamat atas dipercayakannya Ade Jona Prasetyo memimpin Partai Gerindra Sumut.
Menurut Nezar, Ade Jona merupakan sosok anak muda yang humanis dan energik, sehingga sangat layak dan tepat memimpin DPD Gerindra Sumut.
“Ade Jona merupakan pemuda yang berjiwa visioner, bertanggung jawab dan pantang menyerah dalam setiap pekerjaan atau tanggungjawab yang ia emban. Dan saya menilai Pak Prabowo memberikan amanah kepada orang yang tepat untuk memimpin Gerindra di Sumut,” ungkap Nezar,” Sabtu (31/8/2024).
“Selamat kepada Bro Jona yang telah dikukuhkan menjadi Ketua DPD Gerindra Sumut bersama Bro Sugiat Santoso sebagai sekretarisnya, oleh Ketum Gerindra Pak Prabowo pada Rapimnas Gerindra. Semoga menjadi pemimpin yang amanah dalam menjalankan tugasnya. Tetaplah jadi pemimpin yang rendah hati dan bijaksana, yang dapat menjadi contoh bagi generasi muda lainnya,” sambung Anggota DPRD Sumut Periode 2014-2019 ini.
Nezar menambahkan, dengan kehadiran Ade Jona Prasetyo sebagai Ketua DPD Gerindra Sumut sekaligus Anggota DPR RI terpilih 2024-2029, diharapkan dapat memberikan kontribusi yang lebih bagi pembangunan di Provinsi Sumatera Utara, terutama dalam membawa kesejahteraan masyarakat.
Diketahui, Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto mengganti kepengurusan DPD Gerindra Sumut. Ade Jona Prasetyo menggantikan Gus Irawan Pasaribu yang saat ini mengikuti kontestasi di Pilkada Tapsel.
“Hari ini Ketua Umum Gerindra Pak Prabowo mengukuhkan Ade Jona dan Saya sebagai Ketua dan Sekretaris Gerindra Sumut. Pengukuhan di Rapimnas Gerindra,” ucap Sugiat.
Sugiat mengatakan, mereka ditugasi untuk memenangkan calon kepala darah yang diusung Partai Gerindra di Sumut. Untuk itu, mereka akan bekerja maksimal untuk memenangkan Pilkada 2024.
“Tugasnya memenangkan Pilkada, pasti akan kita menangkan,” ucap Sugiat.
Reporter: Jafar Sidik