Rabu, Juli 3, 2024

Ada Reses di Musrenbang Desa Sei Meranti

Baca Juga

mimbarumum.co.id – Musrenbang Desa Sei Meranti, Kecamatan Torgamba Labusel bersamaan dengan reses anggota DPRD Labusel. Kegiatan terlaksana di Aula Kantor Desa Sei Meranti Dusun Bagan Sari; Desa Sei Meranti Kecamatan Torgamba Labusel, Senin (24/01/20221). Memimpin kegiatan Pj Kades Munarman Soli SE di dampingi Sekcam Torgamba.

Ketua Tim Musrenbang Kabupaten Jhon Wesly Damanik mengatakan Musrenbang merupakan implementasi dari Permendagri nomor 114 tahun 2014. Ini merupakan awal pencatatan RPJMD (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah) Kabupaten Labusel ke depan. Sesuai visi misi Bupati H Edimin-Ahmad Padli Tanjung “sejahtera dan bermartabat”.

“Kami harapkan masyarakat dan undangan memberikan masukan kepada kabupaten. Dan masukkan itu menjadi Pokok Pikiran dari DPRD Labusel. Karenakan Musrenbang saat ini sekaligus reses anggota DPRD Labusel,” tukasnya.

Kadus Bagan Toreh Sutasman mewakili 4 dusun. Yaitu Bagan Toreh, Rambahan, Mekar Jaya dan Jadi Mulya. Dia berharap Pemkab Labusel bersinergi dengan DPRD Labusel memperjuangkan legalitas hukum 2 dusun. Yakni Dusun Rambahan dan Mekar Jaya.

“Karena di 2 dusun ini, pembangunan dari Pemkab Labusel belum ada sampai saat ini. Akibatnya aliran daya PLN ke ke 4 dusun ini belum masuk walau jaringan PLN telah berdiri  di ke 4 dusun,” tuturnya.

Sementara Munarman Soli SE mengharapkan pembangunan Puskesmas di Desa Sei Meranti menjadi prioritas. Karena sampai saat ini belum ada puskemas yang ada hanya Pustu (Puskemas Pembantu) di dusun Bagan Toreh.

“Dan jarak Bagan Toreh ke Puskesmas Aek Raso maupun ke Puskemas Beringin Jaya sekitar 80 km,” bebernya.

Sementara mewakili DPRD Labusel Mbelamin Surbakti mengatakan masukan in menjadi pokok pikir di paripurna nanti. “Kita berharap ke depan bisa terealisasi,” ucap anggota fraksi PDIP.

Turut hadir seluruh Kadus di desa Sei Meranti bhabinkamtibmas Babinsa; LPM dan LKMD Desa BPD Tim kabupaten Labusel Ketua tim Jhon Wesly Damanik dan unsur utusan seluruh OPD Pemkab Labusel.

Reporter : Manullang

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terbaru

Ketua PN Jakarta Barat Dahlan Lantik Pranata Keuangan APBN

mimbarumum.co.id - Ketua Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Barat Dr. Dahlan, SH, MH melantik Tri Handayani sebagai Pranata Keuangan Anggaran...

Baca Artikel lainya