mimbarumum.co.id – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Sumatera Utara melaksanakan rapat koordinasi dan evaluasi pengawasan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wali Bupati serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota bersama stakeholder di Hotel Mega Permata di Kota Padangsidimpuan, Selasa (25/2/2025).
Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) M. Aswin Diapari Lubis mengapresiasi Pilkada kedewasaan berpolitik masyarakat Kota Padangsidimpuan.
“Karena dengan kedewasaan berpolitik yang dimiliki masyarakat Kota Padangsidimpuan ini menciptakan kondusifitas penyelenggaran Pilkada serentak tahun 2024 berjalan dengan aman dan kondusif yang ditandai Kota Padangsidimpuan tidak ada sengketa Pilkada serentak tahun 2024,” kata M Aswin Diapari.
Aswin mengungkapkan kinerja Bawaslu Kota Padangsidimpuan dan Forkopimda Kota Padangsidimpuan beserta stakeholder lainnya, sehingga penyelenggaran Pemilu dan Pilkada serentak tahun 2024 dapat terjaga.
Menurutnya, rapat koordinasi dan evaluasi pengawasan terhadap pelaksanaan Pilkada Serentak Tahun 2024 merupakan bagian dari upaya yang dilakukan Bawaslu untuk memberikan penguatan dan peningkatan kapasitas Bawaslu.
Sementara Ketua Bawaslu Kota Padangsidimpuan Ratno Afandi dalam sambutannya mengatakan pelaksanaan Pemilu Tahun 2024 di Padangsidimpuan dinilai yang paling kondusif jika dibandingkan dengan Pemilu sebelumnya. Bahkan hasil Pilkada Kota Padangsidimpuan tidak sampai ke Mahkamah Konstitusi.
“Tentu ini merupakan buah dari kerjasama semua pihak dalam mensukseskan Pemilu dan Pilkada 2024. Atas koordinasi yang baik dengan semua pihak, termasuk dengan Paslon maka potensi masalah dapat diminimalisir,” ucapnya.
Sekretaris Bawaslu Sumut Fredy Mulia Siagian menjelaskan, ini dalam rangka memberikan pemahaman kepada peserta betapa pentingnya evaluasi dalam rangka penguatan pelaksanaan pengawasan pada Pemilu mendatang.
“Pada kesempatan yang baik ini Bawaslu Sumut turut menghadirkan Engelbert Johannes Rohi alias Jojo Rohi dan Ketua Lingkar Madani Indonesia Ray Rangkuti sebagai pemateri,” tetang Fredy.
Reporter : Rizal Oloan Nasution