mimbarumum.co.id – PT Agincourt Resources (PTAR) bersama Pusat Olimpiade Sains Indonesia (POSI) sukses menggelar Penganugerahan Martabe Science Olimpiade 2024, yang berlangsung di Sopo Daganak, Kecamatan Batangtoru, Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), Jumat (17/1/2025).
Penganugerahan Martabe Science Olimpiade 2024, dihadiri General Manager (GM) Operasional PTAR Rahmat Lubis, Manager Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM) PTAR Rohani Simbolon, Forkopimcam Batangtoru, mewakili Kepala Dinas Pendidikan Tapsel, mewakili Kepala Kantor Kementrian Agama Tapsel, para guru dan siswa dari berbagai jenjang pendidikan, mulai dari SD, MI, SMP, MTs, hingga SMA, MA, dan SMK se Tapsel dan Kota Padangsidimpuan yang berjumlah sekira 400 orang.
Manager PPM PTAR Rohani Simbolon, dalam laporannya mengatakan ajang Olimpiade yang merupakan bagian dari program PPM PTAR tahun 2024, yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan mendorong kecintaan terhadap sains di kalangan pelajar dan pendidik.
Disebutkannya Olimpiade Martabe Sciense diselenggarakan pada 16 Desember 2024 di SMA Kampus Padangsidimpuan, dengan jumlah peserta yang mendaftar sebanyak 3.785 peserta, untuk memperebutkan 465 medali.
“Sebanyak 21 bidang yang diperlombakan, terdiri dari 11 bidang untuk siswa dan 10 bidang untuk guru. Sedangkan pengumuman pemenang atau peserta peraih medali dilaksanakan pada 19 Desember 2024 secara daring (live IG dan share link),” ungkap Rohani.
Ia menambahkan, selain penghargaan kepada para juara, acara ini juga menjadi momen apresiasi atas usaha dan kerja keras peserta dalam mempersiapkan diri. Para pemenang mendapatkan penghargaan berupa trofi, sertifikat dan hadiah menarik lainnya sebagai bentuk motivasi untuk terus berprestasi.
Penganugerahan ini menjadi bukti nyata komitmen PT Agincourt Resources dalam mendukung pendidikan di daerah operasionalnya, serta membangun generasi muda yang unggul di bidang ilmu pengetahuan.
“Melalui program Martabe Science Olimpiade 2024, kami ingin memberikan kesempatan kepada guru dan siswa di Tapsel dan Kota Padangsidimpuan untuk menunjukkan potensi terbaik mereka di bidang sains,” imbuh Rohani.
Menurut Rohani, kegiatan ini juga merupakan bagian dari komitmen PTAR untuk terus mendukung pengembangan kapasitas masyarakat, khususnya di sektor pendidikan. Kami percaya bahwa pendidikan adalah kunci utama untuk menciptakan masa depan yang lebih baik.
“Kami berharap kegiatan ini tidak hanya menjadi wadah kompetisi, tetapi juga mampu memberikan inspirasi bagi guru dan siswa untuk terus mengembangkan potensi mereka di bidang sains,” sebutnya.
Sementara GM Operasional PTAR Rahmat Lubis menyampaikan, PTAR sangat bangga dapat berkontribusi dalam pengembangan pendidikan di Tapsel dan Padangsidimpuan melalui Martabe Science Olimpiade 2024.
Raumat mengatakan, kegiatan ini adalah wujud nyata komitmen kami untuk mendukung generasi muda dan para pendidik dalam meningkatkan kualitas pendidikan, khususnya di bidang sains.
“Kami percaya, dengan memberikan ruang untuk berkompetisi dan berprestasi, kita dapat melahirkan bibit-bibit unggul yang akan membawa perubahan positif di masa depan,” bilang Rahmat.
Dirinya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkolaborasi dan mendukung kesuksesan acara ini. Semoga ini menjadi langkah awal menuju kemajuan pendidikan yang lebih baik di wilayah ini.
“Harapan kami, kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga dapat memotivasi generasi muda dan para pendidik untuk terus belajar dan berinovasi. Terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung suksesnya acara ini, Tambun,” tuturnya.
Sedangkan Ketua POSI Fahrirrozi Panjaitan mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi kolaborasi dengan PTAR dalam penyelenggaraan Martabe Science Olimpiade 2024 ini dan kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa dukungan dunia industri terhadap pendidikan dapat memberikan dampak positif yang besar, khususnya dalam mendorong minat dan prestasi di bidang sains.
“Kami berharap, ajang ini tidak hanya menjadi ruang kompetisi, tetapi juga mampu menginspirasi generasi muda dan para pendidik untuk terus mengembangkan diri. Terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam menyukseskan acara ini, semoga kegiatan ini dapat terus dilaksanakan untuk melahirkan lebih banyak talenta-talenta sains yang berprestasi di masa depan,” ucap Fahrurrozi.
Salah seorang pemenang Martabe Science Olimpiade 2024 Fitra Fauziah mengucapkan rasa syukur dan bangga bisa menjadi salah satu pemenang di Martabe Science Olimpiade 2024 ini, karena, kompetisi ini telah memberikan pengalaman yang luar biasa bagi dirinya, tidak hanya dalam mengasah kemampuan di bidang sains khususnya Matematika, tetapi juga dalam belajar bersaing secara sehat.
“Terima kasih kepada PTAR dan POSI yang telah menyelenggaracara ini, serta guru dan orang tua yang selalu mendukung saya. Prestasi ini akan menjadi motivasi bagi saya untuk terus belajar dan berusaha lebih baik di masa depan,” bilang siswa Kelas VII SMP Plus Islam Terpadu Pangsidimpuan ini.
Reporter : Julpan Tambunan