Asisten III Setdako Binjai Hadiri Pelatihan Manasik Haji Tingkat RA Tahun 2024

spot_img

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Mewakili Plt. Wali Kota Binjai, Asisten Administrasi Umum Setdako Binjai Drs. Meidy Yusri, menghadiri kegiatan Pelatihan Manasik Haji Tingkat Raudhatul Athfal (RA) se-Kota Binjai, di Aula Al-Jauhariyah, Perumahan Adella Residence 2, Binjai Utara, Senin (4/11/2024).

Hadir bersama Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Binjai Dr. H Mustapid, M.A, Ketua PD IGRA Hj. Nurdianah Piliang, S.Ag, S.Pd.I, MM, Ketua PC IGRA Binjai Timur Sri Rahayu S.Pd, Para pengurus IGRA se-Kota Binjai, Para Ummi Raudatul Athfal, se-Kecamatan Binjai Timur, dan seluruh anak-anak Raudhatul Athfal.

Dalam sambutannya, Asisten III Setdako Binjai menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam penyelenggaraan pelatihan Manasik Haji tahun 2024 ini. Ia menyampaikan, pelaksanaan praktik manasik ini akan menjadi pelajaran dan pengalaman berharga bagi anak anak.

“Saya berharap guru-guru di Raudhatul Athfal agar tetap istiqomah dalam mendidik anak-anak kita, semoga mereka menjadi generasi islam yang kreatif dan berakhlak mulia, yang akan menjadi pemimpin yang amanah dan bertanggung jawab di masa mendatang,” ujarnya.

- Advertisement -

Reporter : Burhan S

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Berita Pilihan

Pj. Bupati Langkat Kukuhkan 72 Kades, Dorong Sinergi dalam Membangun Desa yang Mandiri dan Berdaya

mimbarumum.co.id-Pj. Bupati Langkat, H.M. Faisal Hasrimy, AP, MAP, mengukuhkan 72 kepala desa yang terpilih dalam pemilihan tahun 2019 dalam...