Terima Mandat dari KNPI Sumut, Reza Andhika Rahmat Pimpin KNPI Kota Sibolga

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Provinsi Sumatera Utara dibawah kepemimpinan Ketua, Samsir Pohan dan Sekretaris, Muhammad Asril menunjuk Reza Andhika Rahmat sebagai Ketua DPD KNPI Kota Sibolga, Kamis (17/8/2023). Hal itu tertuang dalam Surat Mandat DPD KNPI Sumut Nomor :20/A/KNPI-SU/VII/2023.

Surat mandat tersebut diserahkan langsung Sekretaris DPD KNPI Sumut, Muhammad Asril di Medan melalui salahsatu nama penerima mandat yakni Seftian Eko Pranata. Muhammad Asri menyatakan, surat mandat itu dalam rangka menjaga eksistensi dan berjalannya kerja-kerja roda organisasi Dewan Pengurus Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia Kota Sibolga.

“Selain itu juga untuk melaksanakan persiapan dan pelaksanaan Musda XIV Pemuda/KNPI Kota Sibolga,”katanya.

Dijelaskan, adapun para penerima mandat tersebut yakni Ketua, Reza Andhika Rahmat, Sekretaris Sabrian Anugrah Tanjung dan Bendahara Obbi Putra Hutagaol. Sedangkan para anggota yakni, Ronny D Sinaga, Ansyar Afandi Perangin-angin, Rahmat Kurniawan, Dicky Kurniawan Simanullang, Seftian Eko Pranata dan Alamsyah Chaniago.

- Advertisement -

“Nama-nama yang dimandatkan ini kita harapkan tetap melakukan koordinasi dengan Bidang Organisasi DPD KNPI Sumut, dan masa kerja nama-nama tersebut diberi waktu selambat-lambatnya 60 hari setelah surat ini dikeluarkan untuk melaksanaan Musda XIV Pemuda/KNPI Kota Sibolga,”jelas Asril.

Sementara itu Seftian Eko Pranata yang langsung menerima mandat mewakil Reza Andika Rahmat menyampaikan apresiasi dan terimakasihnya atas kepercayaan yang diberikan DPD KNPI Sumut dibawah kepemimpinan Samsir Pohan dan Muhammad Asril. Dia menyatakan akan segera mengkomunikasikan dan berkoordinasi antar sesama pengurus KNPI dan semua pihak di Kota Sibolga.

“Tekat kita satu dalam menyelaraskan ‘Energy of Harmony’ demi membesarkan KNPI di Kota Sibolga dibawah satu garis komando yakni Ketua Samsir Pohan dan Muhammad Asril,”tegasnya.

Reporter : Jamaluddin

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
spot_img

Berita Pilihan

Ketua PSI Sumut Sambut Ide Partai Super Tbk: Pak Jokowi Punya Ide Cerdas yang Solutif

mimbarumum.co.id - Ketua DPW PSI Sumatera Utara (PSI Sumut) HM Nezar Djoeli sangat mendukung gagasan Partai Super Terbuka yang...