mimbarumum.co.id – PTPN 2 menggelar Jumat Barokah dengan membagikan ratusan kotak nasi bungkus di masjid Ubudiyah Aulawiyah Tanjung Morawa, Jumat (23/6/2023).
Tampak jamaah dan warga begitu antusias sehingga kegiatan yang sudah menjadi rutinitas mingguan di masjid ini pun berjalan tertib dan lancar.
“Jumat Barokah berupa pembagian nasi kotak ini kita laksanakan usai solat jumat dengan lauk yang bervariasi setiap minggunya,” ujar Azrai Sulaiman, seorang pengurus masjid Ubudiyah Aulawiyah kepada Mimbar
Untuk jumlah, sambungnya, cukup fluktuatif tergantung donasi dari para hamba Allah yang bersedekah di mesjid yang pernah dinobatkan sebagai mesjid terbaik se kabupaten Deliserdang pada tahun 2010 ini.
“Alhamdulillah, kita pernah bagikan sebanyak 600 kotak. Tapi minimalnya 250 kotak lebih lah tiap pekan” terangnya.
Dijelaskan Azrai lagi, kegiatan rutin tersebut pertama kali digagas oleh Direktur PTPN 2, Irwan Perangin angin yang kemudian diikuti oleh donatur lainnya.
Sementara itu, Kasubag Humas PTPN 2, Rahmat Kurniawan, yang ditemui di ruang kerjanya, Jumat (23/6), semula enggan membahas seputar kegiatan sedekah umat (jumat barokah) tersebut.”memang sengaja tidak kita ekspos, takut riya karena pesan pak Direktur, tangan kanan memberi, tangan kiri tidak perlu tau,” ucapnya
Namun setelah MIMBAR meyakinkan bahwa jumat barokah merupakan bagian dari Tahaddusts Binni’mah, untuk dijadikan contoh sekaligus motivasi bagi umat dalam berbuat kebaikan, barulah Rahmat mau berbincang lebih jauh.
Dijelaskan dia, kegiatan jumat barokah atau sedekah umat di masjid Ubudiyah Aulawiyah Tanjung Morawa sudah berjalan hampir 2 tahun dan diinisiasi oleh Direktur PTPN 2
“Pak Direktur kita ini memang punya kebiasaan menyisihkan rezekinya untuk berbagi kepada anak yatim dan kaum Duafa. Kalau bahasa beliau sebagai investasi akhirat,” urai Rahmat.
Lelaki yang dikenal humble ini lebih jauh mengatakan, sangat bersyukur memiliki pimpinan seperti Direktur saat ini, yang tegas, profesional dan sangat mengayomi bawahan.
“ Beliau itu bekerja pakai hati dan lebih mengemong kami seperti anak sama bapak lah,” timpalnya.
Bahkan, tambah Rahmat, di bawah kepemimpinan beliau, grafik keuangan perusahaan meningkat signifikan. Hal itu dibuktikan dengan pemberian bonus 4 bulan gaji pada tahun 2023 ini.
Reporter : Firman Amar Zamzami