Terimakasih TNI, Jalan Kami Sudah Dibuka

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Warga Desa Hasinggaan, Kecamatan Sianjurmulamula, Kabupaten Samosir mulai merasakan dampak TMMD ke-115 di wilayah teritorial Kodim 0210/TU.

Pembukaan jalan sepanjang 1,2 kilometer yang sedang berlangsung sudah menunjukkan perkembangan signifikan.

“Terimakasih TNI dan Polri yang sudah berjibaku kerja bakti,” ujar warga setempat Mokan Sinaga (66) kepada mimbarumum.co.id, Jumat (27/10/2022) di Desa Hasinggaan.

Dijelaskan, bahwa sejak TMMD ke-115 dibuka 11 Oktober lalu, Satgas TMMD nyatinggal di kediamannya. “Di rumah kita ini ada 6 orang,” sebutnya.

- Advertisement -

Menurut dia, seluruh masyarakat manunggal dengan prajurit TNI, bukan saja mengerjakan fisik. “Tapi juga dengan kegiatan sosial sehari hari,” tutur warga yang biasa dipanggil Oppung si Mikael itu.

Orangtua yang mengaku keluarga TNI-Polri itu mengatakan, setiap malam kediamannya selalu ramai denga tawa dan canda, ketika Satgas sudah pulang kerja bakti.

Kebangsaan terlihat nyata diwajahnya, karena ikut berperan membangun bangsa ini. “Walaupun sedikit yang bisa kita perbuat, kita merasa bangga,” pungkasnya lagi.

Walaupun tinggal di daerah terisolir, Mokan Sinaga ayah 7 anak ini, berhasil menyekolahkan anakanaknya meraih sarjana. “5 anak kami sarjana, seorang TNI dan paling bungsu Polisi,” bebernya.

 

Reporter: Robin Nainggolan

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
spot_img

Berita Pilihan

InJourney Sukses Gelar Aquabike Jetski World Championship 2024, Bangkitkan Ekonomi Lokal dan Perkuat Danau Toba sebagai Destinasi Pariwisata Dunia

mimbarumum.co.id – Event olahraga air berskala dunia, Aquabike Jetski World Championship yang berlangsung di Danau Toba selama 13-17 November...