mimbarumum.co.id – Ketua Umum KONI Sumut John Ismadi, menyukai semangat dan persiapan KONI Kota Medan dalam menghadapi Porprovsu 2022 serta Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Sumut-Aceh.
“Melihat KONI Kota Medan bersama Pengcab dan Pengkot Cabor serta KONI Kecamatan agak tenang hati saya. Karena kontingen Sumut itu nanti, 60 persen berasal dari Kota Medan,” ucap Ketua Umum KONI Sumut dalam kata sambutannya di acara pembukaan Rapat Anggota KONI Kota Medan Tahun 2022 di Grand Kanaya Hotel Medan, Sabtu (9/4) sore.
“Seperti harapan Wali Kota Medan yang disampaikan Ketua KONI tadi, yang kita inginkan bukan hanya juara umum Porprovsu. Tetapi juga bagaimana peningkatan prestasi olahraga Kota Medan nantinya bisa berkontribusi untuk kontingen Sumatera Utara. Itu yang kita harapkan,” tutur John Lubis.
John Ismadi berharap para atlet-atlet di Sumut menjadi berprestasi dan berkontribusi baik di tingkat provinsi bahkan tingkat nasional.
Ia mengatakan jika para atlet tidak perlu melalui babak kualifikasi untuk masuk ke PON, cukup mengikuti kejuaraan Porprovsu, Kejurda, dan Selekda sebagai tolak ukur untuk promosi dan degradasi.
“Jadi benar kata Ketua Umum KONI Medan tadi,kalau 66 cabor yang dipertandingkan nanti kita isi semua, kita butuh 1.500 atlet. Kalau ditambah pelatih, berarti ada 2.000 orang yang mau kita pelatda kan. Sementara targetnya 60 sampai 90 medali emas. Karena itu nanti juga perlu dikaji di sini, apakah semua mau kita siapkan,” ungkap John Lubis.
WUJUDKAN MEDAN MENJADI KOTA ATLET
Sementara Wali Kota Medan yang diwakili Kadispora Medan Pulungan Harahap SH MSi, mengulangi kembali komitmen membangun prestasi dan sarana di kota ini. “Pemko Medan ingin mewujudkan Medan sebagai Kota Atlet. Untuk itu peranan KONI sangat dibutuhkan,” ucapnya.
Kadispora juga menyampaikan beberapa program Wali Kota Medan, Bobby Nasution dalam menyiapkan sarana dan prasarana olahraga.
“Telah disepakati rencana pembangunan Stadion Teladan sesuai standar AFC. Demikian juga berbagai sarana akan dibangun,” katanya. Ada pembenahan lapangan olahraga di 7 kecamatan yang akan dibangun untuk sarana berolahraga bagi warga.
PENTINGNYA PORPROVSU UNTUK PON XXI
Ketua Umum KONI Medan Drs Eddy H Sibarani MSi mengatakan, Rapat Anggota merupakan agenda tahunan yang merupakan amanat AD/ART organisasi. Rapat Anggota 2022 juga dirangkai dengan pelantikan Koordinator Olahraga Kecamatan se Kota Medan hasil Musorcam pada Maret lalu.
“Mungkin di akhir Mei hingga Juni akan kita mulai lagi gelaran Piala Wali Kota yang khusus mempertandingkan cabor-cabor Porprovsu 2022. Kemudian pada Juli atau Agustus, jika memungkinkan dengan melandainya pandemi Covid-19, KONI Medan juga akan kembali melaksanakan Porkot yang sudah 2 tahun vakum,” terang Ketua Umum KONI Medan.
Selain itu disebutkan, ada dua kegiatan penting di 2022 ini, yaitu Porprovsu dan persiapan PON 2024. Poprovsu sebagai ajang multi event puncak kegiatan olahraga di Sumatera Utara, dan persiapan PON.
“Seperti harapan Wali Kota Medan M. Bobby Afif Nasution yang disampaikan saat meninjau test fisik atlet Kota Medan pada Maret lalu, kali kita tak lagi berbicara hanya gelar juara umum Porprovsu, tetapi para atlet harus dapat memecahkan rekor baik di tingkat provinsi maupun nasional. Karena Medan sebagai sebagai ibu kota provinsi, tentu lebih baik dalam hal fasilitas dan juga latihan,” kata Eddy Sibarani.
Ia menyampaikan bahwa Porprovsu menjadi penting untuk diproyeksikan ke PON XXI Sumut-Aceh karena Kota Medan selalu memberi kontribusi terbesar penyertaan atlet dalam kontingen Sumatera Utara.
“Dengan fasilitas wild card Sumatera Utara selaku tuan rumah, jika kita mengisi semua nomor lomba di PON 2024 maka dipersiapkan hingga 1.500 atlet. Dan dengan kontribusi 60 sampai 70 persen dominasi atlet Kota Medan, maka kita harus mempersiapkan 1.000 atlet untuk PON 2024. Terima kasih kepada Wali Kota Medan karena semua kegiatan KONI Kota Medan mendapat perhatian khusus. Hal ini sangat membanggakan serta memberi dorongan semangat dan motivasi,” ungkap Ketua Umum KONI Kota Medan.
Rapat Anggota 2022 diikuti 51 Pengcab/Pengkot di bawah naungan KONI Medan dan 21 Koordinator KONI Kecamatan sebagai peninjau. Pada Rapat Anggota 2022 ini juga diterima 5 cabor baru menjadi anggota KONI Medan, yaitu PBJI (ju jit su), Pordasi (berkuda), POBI (barongsai), Persambi (sambo) dan POSSI (selam).
Reporter : Zaim Dzaky