Antisipasi Gelombang Ketiga, Pemko Pastikan Stok Obat dan Oksigen Aman

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Wali Kota Medan Bobby Nasution mengaku pihaknya telah melakukan berbagai persiapan dalam mengantisipasi kemungkinan munculnya gelombang ketiga COVID-19. Salah satunya, dengan memastikan ketersediaan stok obat-obatan dan oksigen medis dalam kondisi aman.

Begitu juga dengan fasilitas kesehatan, seperti ruang perawatan atau isolasi terpusat untuk pasien COVID-19. Semuanya dalam kondisi tersedia.

“Persiapan yang paling penting untuk gelombang ketiga itu adalah pencegahan. Kalau namanya oksigen, obat-obatan dan ruangan, itu masuk ke treatment. Treatment kita siapkan,” kata Bobby, Sabtu (13/11/2021).

Pemerintah Kota Medan juga meningkatkan pelacakan kontak erat pasien COVID-19, pengetesan dan percepatan vaksinasi, sebagai langkah antisipasi terjadinya gelombang ketiga COVID-19.

- Advertisement -

“Pelacakan ini harus kita galakkan dan yang paling penting protokol kesehatan serta serbuan vaksinasi. Ini yang harus terus menerus kita ingatkan pada masyarakat,” ujarnya.

Meski demikian, wali kota berharap gelombang ketiga COVID-19 yang diprediksi pada akhir tahun 2021 ini tidak akan terjadi di Tanah Air, terlebih di Kota Medan.

Ia mengingatkan, agar masyarakat Kota Medan untuk tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan 5M, yakni memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dan air mengalir, menjaga jarak, menjauhi kerumunan, serta membatasi mobilisasi dan interaksi.

“Jangan karena kita sudah punya ruangan, sudah siapkan isolasi, segala macam menjadikan ini seolah-olah kita sudah siap gelombang ketiga untuk menampung sebanyak-banyaknya korban COVID-19. Kita enggak mau seperti itu,” ujarnya.

Sumber : Antara

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
spot_img

Berita Pilihan

Diduga Bekingi Pengusaha Nakal, PMKRI Geruduk DPRD Medan

mimbarumum.co.id - Sejumlah massa yang mengatasnamakan Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Medan menggelar unjuk rasa di depan kantor...