Pemko Medan Mau Beli Bus

Berita Terkait

Medan, (Mimbar) – Pemerintah Kota (Pemko) Medan merencanakan segera membeli puluhan bus angkutan massal untuk mengurangi kemacetan.

“Kita saat ini terus mengkaji perkembangan perlalulintasan guna mencari solusi bagaimana Kota Medan terhindar dari kemacetan yang saat ini terus menghantui,” kata Kadis Perhubungan Kota Medan, Renward Parapat, Minggu (14/8) di Medan.

Selain angkutan massal, pemerintah kota juga akan memperbanyak ke jembatan layang, anderpass dan membangun trotroal untuk para pejalan kaki.

“Sebenarnya masih banyak yang harus dikerjakan tapi ini dulu, dan mudah-mudahan Kota Medan terhindar dari kemacetan,” harapnya tanpa merinci jenis dan tipe bus yang akan menjadi transportasi alternatif warga kota.

- Advertisement -

Tentang pembatasan jumlah kendaraan di jalan dengan cara menerapkan sistem plat kendaraan genap dan ganjil, pejabat itu menyebutkan belum mendesak dilakukan kebijakan tersebut karena kondisi kemacetan di Medan belum separah di Jakarta. (ASW)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
spot_img

Berita Pilihan

Kunjungan Pertama Sebagai Gubernur,  Bobby Nasution Serap Aspirasi Warga  Samosir

mimbarumum.co.id -  Muhammad Bobby Afif Nasution menghimpun aspirasi masyarakat dalam kunjungan pertamanya sebagai Gubernur Sumatera Utara (Sumut) ke Kabupaten...