mimbarumum.co.id – Komunitas pengemudi angkutan umum yang bernaung di DPC Organda Kota Medan menyatakan akan mendukung dan memenangkan Bobby Nasution dan Aulia Rachman pada Pilkada Medan 9 Desember 2020.
“Komunitas pengemudi angkot dan keluarganya sekitar 12.000 di Kota Medan. Insya Allah semua akan memenangkan Bobby Nasution,” kata Akram mewakili komunitas pengemudi angkot, Selasa (10/11/2020).
“Jika terpilih, Bobby Nasution kami harap mampu bawa perubahan. Dan kami minta perhatikan nasib pengemudi angkot,” sambung Akram.
Baca Juga : Pemerhati Perkotaan : Ahli Jual Smartcity, Bobby Beli dengan Programnya
Kepada para supir angkutan umum atau biasa disebut Angkot di Kota Medan, Bobby Nasution mengatakan bahwa angkot masih diandalkan. Namun Bobby Nasution katakan ada keluhan, bahwa angkot saat ini kalah bersaing.
Transportasi umum di Medan juga mengeluhkan masalah dengan setoran-setoran. Mereka juga keluhkan persaingan dengan transportasi online.
Bobby Nasution bilang ingin Medan punya transportasi sendiri yang dikelola dengan modern. Dan tentu saja para sopir angkot akan diperhatikan, akan diberikan pemasukan, didata dan ditata dengan bagus.
“Susah kita bersaing, karena fasilitas untuk pemberhentian angkot minim. Saya akan pelajari, mudah-mudahan bisa ada anggaran untuk kesejahteraan supir angkot,” terang Bobby Nasution.
Kalaupun ada moda transportasi baru di Medan, kata Bobby harus ada trayek khusus angkot yang jelas. Dan seluruh supir angkot akan dilibatkan untuk itu.
Sebagai bentuk dukungan para pengemudi angkot kepada Bobby Nasution, para sopir memasang stiker bergambar wajah Bobby-Aulia di bagian kaca mobil angkot mereka.
Tampak hadir juga pelaku usaha asongan, yang dagangan mereka diborong oleh tim Bobby Nasution. (Rel)
Editor : Dody Ferdy