Bastian Panggabean Serahkan SK Kepengurusan DPD IPK Medan

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Ikatan Pemuda Karya Sumut menyerahkan Surat Keputusan Kepengurusan DPD IPK Kota Medan periodesasi 2020 – 2025, di sekretariat Jalan Sekip Medan kemarin.

Surat keputusan tersebut diserahkan langsung Ketua dan Sekretaris DPD IPK Sumut, Bastian Panggabean,S.Si.Apt dan Tengku Nyak Ziral Ukri.

Surat keputusan tersebut diterima langsung Ketua DPD IPK Kota Medan, Franky Simatupang, ST didampingi Sekretaris Rahmansyah Sibarani, SH dan Bendahara, Robin Yip Ho.

Baca Juga : IPK Dukung Bikin Medan Cantik

Penyerahan juga disaksikan sejumlah pengurus yang dikukuhkan diantaranya para wakil ketua yakni Dolli Sinaga SE, Jhon Kennedy Simangunsong SE, Kuto Tobing, Ir Beres Siagian, Dra Juaniati Sri Ariana Nadek, Handayanto Tarigan, Daniel Panggabean, Victor Situmorang SE, Sahala Nainggolan, Nursusanto, Evod Tobing dan Sudarsono.

Kemudian Wakil Sekretaris diantaranya Irwansyah (Wanca), Jasa Manurung, Indra Sipayung, dan Wakil Bendahara Verry Sigalingging dan Riki Sitanggang.

Selain IPK Sumut juga menunjuk Robin Yip Ho, ST sebagai Bendahara, Dolli Sinaga, SE sebagai Wakil Ketua, Irwansyah Wanca selaku Wakil Sekretaris dan pengurus lainnya.

Bastian mengatakan seyogianya penyerahan SK Kepengurusan DPD IPK Kota Medan dilakukan dalam acara pelantikan pada minggu pertama April 2020.

“Tapi mengingat saat ini daerah bahkan tanah air kita sedang dilanda bencana wabah Corona, maka kita terpaksa tidak menggelar prosesi pelantikan. Sebab kita patuh terhadap anjuran pemerintah yang meminta masyarakat untuk tidak beraktifitas diluar rumah apalagi melakukan pengumpulan massa,” katanya.

Sementara Ketua DPD IPK Kota Medan Franky Simatupang berjanji semaksimal mungkin memajukan IPK dan kembali menjadi organisasi yang disegani namun juga disenangi masyarakat Kota Medan.

Untuk itu Franky berharap para pengurus yang ditunjuk agar menjalankan roda organisi dan menjauhi penyalahgunaan narkoba.

Reporter : Djamaluddin

Editor : Dody Ferdy

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -

Berita Pilihan

Diikuti Puluhan Sarjana Hukum, DPC Peradi Medan Gelar Pendidikan Khusus Profesi Advokat

mimbarumumum.co.id - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Perhimpunan Advokat Indonesia (Peradi) Kota Medan, Sumatera Utara menggelar pendidikan khusus profesi advokat...