Wartawan dan LSM Minta Kapolres Samosir Dicopot

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Puluhan wartawan dan aktifis lembaga swadaya masyarakat (LSM) di Kabupaten Samosir, Sumatera Utara menggelar unjukrasa di Mapolres Samosir, Senin (27/5/2019). Mereka meminta agar AKBP Agus Darojat dicopot dari jabatannya.

Para pekerja media dan aktifis itu berorasis sembari membawa beberapa spanduk yang meminta agar Kapolri ataupun Kapolda Sumut mencopot Kapolres Samosir karena dianggap tidak mampu menjalankan tugasnya dengan baik.

Sejumlah kasus yang mengemuka di daerah itu, kata mereka tidak mampu diungkap oleh AKBP Agus Darojat.

Para wartawan dan LSM sedang menyampaikan aspirasinya itu diterima oleh Kabag Ops Polres Samosir Kompol Bernad Naibaho.

- Advertisement -

Seperti diberitakan sebelumnya, beberapa kasus yang mengemuka diantaranya pembalakan hutan Tele tidak mendapatkan penanganan serius dari Kapolres Samosir.

Padahal Bupati Samosir telah siap menjadi pelapor ketika itu. Hal ini juga terjadi ketika di APL Tele, tertangkap basah alat berat sedang beroperasi dan beberapa pohon yang ditebang.

Namun persoalan penebangan pohon di kawasan Tele yang telah menyebabkan kerusakan lingkungan tidak terungkap. (RN)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
spot_img

Berita Pilihan

Modus Jual Perabot Jepara, Puluhan Warga Medan Ditipu Rp2 Miliar Lebih

mimbarumum.co.id - Widya Erliza (36), warga Jalan Tuba Pancasila, Kelurahan Tegal Mandala III, Kecamatan Medan Denai, Kota Medan, dilaporkan...