22 Pejabat dan Kepsek Dilantik

spot_img

Berita Terkait

mimbarumum.co.id – Sebanyak 22 pejabat eselon III dan IV serta Kepala Sekolah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tapanuli Selatan mengambil sumpah jabatan, Rabu (27/3/19).

Bupati Tapsel, H. Syahrul M. Pasaribu yang melantik langsung para pejabat itu di ruang Kantor Bupati Tapsel, Jalan Prof. Lafran Pane, Sipirok mengingatkan agar mereka yang terpilih itu segera melakukan penyesuaian dan konsolidasi.

“Begitu juga dengan kepala sekolah yang baru dilantik agar betul-betul melaksanakan tugasnya dengan baik, demi terlaksananya visi misi Tapsel yang sehat, cerdas dan sejahteram” kata Bupati.

Pemegang otoritas di kabupaten itu juga mengingatkan para pejabat dan kepala sekolah yang dilantiknya akan segera diberhentikan jika dianggap tidak mampu melaksanakan tugasnya dengan baik, sesuai tupoksi masing-masing.

- Advertisement -

“Saya berharap kepada para pejabat yang baru dilantik untuk cepat beradaptasi di tempat tugas yang baru, karena tugas dan jabatan yang saudara emban adalah kepercayaan dan tanggung jawab saudara,” ucap Syahrul.

Dia juga meminta para pejabat itu dalam melaksanakan tugasnya harus penuh rasa tanggungjawab serta membangun sinergi dan kekompakan antara atasan dengan bawahan, agar tugas yang seberat apapun akan menjadi ringan. (zal)

- Advertisement -

Tinggalkan Balasan

- Advertisement -
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Berita Pilihan

Mendikdasmen RI dan Pj Gubsu Dijadwalkan Hadiri Pelantikan BMPS Sumut Periode 2024-2029

mimbarumum.co.id - Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) RI Prof. Dr. Abdul Mu'ti, M.Ed pada 24 November 2024 ini...